"Mahasiswa"

Sumber gambar: itjen.kemdikbud.go.id


Mahasiswa

Ada kata maha didepan kata siswa

Orang-orang bilang merekalah agen perubahan bangsa

Darahnya, darah juang katanya

Berjuang untuk sila keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia

Tapi tak sedikit yang tutup mata

Tak peduli rakyat diluar sana

Mati kelaparan dan dirampas haknya

Yang penting aku bahagia, lulus dengan nilai sempurna

Terserah mau dibilang apa

Apatis atau apapun itu

        Tapi tenang

        Setidaknya masih banyak juga yang peduli

        Tiap malam menggelar diskusi, merundingkan sebuah aksi

        Membela rakyat yang tertindas, meneriakan suaranya dengan keras

        Orang-orang menyebut mereka aktivis

        Tapi aku ragu

        Aktivis atau hanya pragmatis ?

        Mencari keuntungan berkedok perjuangan

        Idealisme tai kucing

        Kau telan lalu hilang setelah kau kencing

Tak ada bedanya

Apatis ataupun aktivis pragmatis

Rakyat sama saja tak terbantu

Persoalan-persoalan terus menemui jalan buntu

Karena agen perubahan kita sudah menjadi abu

Tan malaka pernah berkata "Idealisme adalah kemewahan terakhir yang hanya dimiliki oleh pemuda"

Namun kini, itu hanyalah dongeng belaka

Atau masih ingatkah dengan ucapan Bung Karno "Beri aku sepuluh pemuda, niscaya akan kuguncangkan dunia"

Tapi maaf bung, sepertinya itu sulit untuk era sekarang

Pemuda kita terlalu asik bersenang-senang hingga lupa berjuang

        Persetan

        Akupun mahasiswa, dan aku malu mengakuinya

        Jika ditanya apa jasaku untuk bangsa ?

        Jawabku sederhana, belum ada

        Dasar tak bergina


Yogyakarta, 15 April 2019 

0 comments:

Posting Komentar